Dia yang sudah kutinggalkan
Setiap kali aku menengoknya, timbul penyesalan di hati
Dia makin menarik, kulihat semakin cantik
Ingin rasanya, hidup bersamaanya lagi
Mengurusnya lagi
Lalu
Kunasihati diri sendiri
Tidak usah, sudahlah, biarkan dia berlalu
Dia yang sudah kamu tinggalkan, tak usah lagi kau kenang
Sekarang, kamu sudah punya yang baru,
Tempat baru, kehidupan baru, khusyuk saja pada kehidupan barumu
Biar kau lihat si lama semenarik apa
Tak usahlah kamu tergoda
Yang ini pun, yang sekarang pun, jika kau maksimal mengurusnya
Dalam waktu dekat dia akan cantik juga
Percayalah!
Catatan: Ini curhat saya tentang blog lama, Sanggar Penulis, yang sudah saya tinggalkan, dan setiap kali saya menengoknya, rangkingnya semakin bagus, sedang blog saya sekarang, masih saja no rank alis tidak ada rangkingnya.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar