Saya pernah merasa cemas
Ketika ingat sifat alam
Yang tidak menyukai ketidakseimbangan
Tidakkah jika saya terlalu banyak memberi kepada orang lain
Nanti akan terjadi kekacauan
Karena terjadinya ketidakseimbangan
Dan renungan saya berikutnya
Menjawab sendiri pertanyaan saya sendiri:
Tidak
Justeru karena alam menyukai ketidakseimbangan
Maka nanti alam akan membuat keseimbangan
Dengan memberikan limpahan kebaikan
Setelah kebaikan itu saya berikan, dari arah mana saja, dari siapa saja, dari jalan mana saja
Hukum alam yang berjalan di muka bumi ini
Adalah hukum yang Alloh tempatkan
Bagai hukum panasnya api
Bagai hukum basahnya air
Balik kepada kita masalahnya, maukah memanfaatkannya?
Tidak ada komentar:
Posting Komentar